3 Jenis Plat Besi Yang Ada di MBT Steel

Dalam dunia konstruksi, seringkali kita akan membutuhkan Plat besi yang memiliki beragam manfaat. Pernahkah Anda melihat material Plat Besi? Plat besi adalah bahan baku plat yang berupa lembaran yang dalam pembuatannya digunakan sebagai bahan baku dalam membuat berbagai macam perlatan dan perlengkapan dalam membuat kebutuhan industri. Grade produk kami adalah lSPHC, A36, SS400. Merk produk yang ada di MBT Steel adalah KS, KP, GRP, GDS.

Umumnya plat yang banyak dijumpai adalah plat bordes, plat strip dan plat kapal. Dari namanya, material tersebut memang terdengar sama karena bahan bakunya terbuat dari slabs melalui proses hot-rolled coil. Namun, ada perbedaan antara ketiga jenis plat tersebut. Yuk simak penjelasannya dibawah ini!

1. Plat Bordes

Plat Bordes terbuat dari baja anti karat yaitu baja galvanis dan baja hitam. Umumnya plat ini digunakan pada lantai bangunan, anak tangga, lantai pada tempat umum dan juga lantai pada transportasi umum seperti kereta api, bus, dan angkutan umum lainnya. Dengan tekstur gelombang pada penampangnya, plat bordes ini dapat mengurangi risiko licin saat dipijak.

2. Plat Kapal

Plat Kapal adalah material terluar pada badan kapal yang berfungsi untuk menahan beban berat dan membuat kapal kedap air. Sehingga air laut tidak masuk pada bagian dalam kapal. Plat kapal umumnya memiliki ukuran standar 5 x 20 feet (1500 x 6000 mm). Ketebalan plat kapal bervariasi mulai dari 3.2 mm – 50 mm dengan harga yang terjangkau. Plat kapal dibuat dengan jenis besi berdasarkan standar industri jepang yaitu JIS G3101 atau Plat SS400. Dibandingkan dengan plat besi lainnya, plat kapal memiliki tingkat kekerasan dan kekuatan tarik yang lebih baik.

3. Plat Strip

Plat Strip memiliki bentuk kotak dan gepeng dengan ketebalan kurang lebih antara 3 mm sampai 12mm. Material berbahan besi ini juga dapat dengan mudah ditemui di pasaran atau melalui distributor bahan bangunan dengan harga yang relatif lebih murah dibanding dengan plat jenis lain.

MBT Steel Surabaya merupakan distributor plat bordes, plat strip dan plat kapal. Kami melayani pengiriman dari Surabaya ke seluruh Indonesia. Anda bisa melakukan pemesanan secara online atau menghubungi tim marketing kami melalui whatsapp di 081333395279.